News

JAZZ AID: Konser untuk Korban Tsunami

Minggu pagi 26, Desember 2004 … 8.7 Skala Richter … gelombang pasang dashyat Tsunami … Nanggroe Aceh Darussalam, Kepulauan Nias, Sumatra Utara … +/- 150.000 korban jiwa… DUnia terpana, Indonesia menganga … Maha Besar kekuatan alam-Mu Ya Allah, Maha Besar kekuasaanMu Ya Allah … Bencana dashyat kemanusiaan terbesar sepanjang sejarah kehidupan umat manusia di masa kini pun menciptakan ‘ladang amal’ terbesar yang pernah diberikan oleh Yang Maha kuasa pada umat-Nya, dan mungkin akan menjadi ‘ladang amal’ terpanjang yang pernah terjadi, mengingat usaha pemulihan yang tengah dilakukan di daerah-daerah bencana oleh begitu banyak pihak juga merupakan usaha pemulihan “peradaban yang nyaris hilang”…

KlabJazz sebagai sebuah komunitas para peminat dan penggiat musik jazz yang notabenenya beranggotakan sekelompok kecil anggota masyarakat Indonesia ini pun terpanggil untuk berpartisipasi menggunakan ‘ladang amal’ yang tercipta akibat bencana dashyat tersebut,dengan cara yang paling sesuai dengan jati diri para anggotanya; Konser amal pertunjukan musik jazz untuk para korban tsunami.

Yang sebelumnya hanya sebuah gagasan spontan, penggagas sejenis dari ibukota menyentil komunitas jazz di kota Bandung untuk merealisasikan gagasan tersebut. Dan ternyata gagasan yang sama pun dicoba untuk direalisasikan di kotakota lain sesuai dengan kemampuan masing-masing komunitasnya. Jakarta, 22 Januari 2005 di TIM, Batam 25 Januari, Medan 26 Januari, Surabaya 29 Januari, dan Bali 6 Februari.

Untuk Bandung setelah dua minggu KlabJazz intensif melobi sana-sini; para pemilik gedung pertunjukan, musisi, mitra, dan para donatur pun menyanggupi untuk mendukung sepenuhnya gagasan Konser Amal Jazz untuk Korban Tsunami ini.

JAZZAID Konser untuk Korban Tsunami akan digelar pada

Tanggal 4 Februari 2005
Pukul 19.00 – 23.00 WIB
di Auditorium Pusat Kebudayaan Perancis – CCF
Jl. Purnawarman, Bandung.

Donasi awal: Rp. 20.000,-
(tanda terima digunakan sebagai tanda masuk)

dapat disalurkan melalui:

KlabJazz@COMMONROOM
Jl. Kyai Gede Utama 8 Bandung
Tlp. 022-2503404

atau

Pusat Kebudayaan Perancis – CCF
Jl. Purnawarman 32 Bandung
Tlp. 022-4212417 / 8

Menampilkan kawan-kawan:

  1. ADJIERAO
  2. AMIR ISHAK
  3. BANDUNG STRING TRIO
  4. F.A.K.T.A
  5. 4-ON-6 JAZZ TRIO
  6. IMAM PRAS QUARTET
  7. IMEL ROSALIN QUARTET
  8. KLABKLASSIK
  9. KRISHNAN MOHAMAD PROJECT
  10. METTA LEGITA
  11. MICHELLE EFFERIN QUARTET
  12. PERKUSI ANAK JENDELA IDE
  13. QORNAL MANAZIL
  14. QUARTET RUMAH KOPI
  15. THE STATEMENT
  16. TIWI SHAKUHACHI
  17. VOKAL GRUP MA 2
  18. WHISPER NOT

Acara ini terselenggara berkat kerjasama dengan

  • CCF Bandung
  • Studio Musik Melodia
  • Common Room
  • WartaJazz.com
  • B-Radio 95.6 FM Bandung
  • Mara Ghita 106.7 FM
  • Trijaya FM – Bandung 91.30 FM
  • KLCBS – Bandung 100. FM

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *